Thursday, March 28, 2024
Home PUBG Sukses di Dunia Game, PUBG Bakal Diadaptasi Jadi Film Animasi

Sukses di Dunia Game, PUBG Bakal Diadaptasi Jadi Film Animasi

JeteXSetelah sukses dimainkan jutaan penggemarnya di seluruh dunia, game bergenre battle royale, PUBG disebut-sebut bakalan diadaptasi ke dalam film animasi. Kabar itu diumumkan oleh Krafton, pengembang dan juga penerbit game dari Korea Selatan yang akan menggarap film animasi dengan latar PUBG.

Rencananya, animasi tersebut akan menggandeng talenta-talenta di dunia perfilman Hollywood. Seperti apa kelanjutan dan bagaimana nantinya rencana film animasi ini di masa mendatang? Berikut ulasannya yang perlu kamu tahu, Champ.

Film PUBG Gandeng Produser Asal Hollywood

02. PUBG

Seperti yang telah diketahui bersama, industri perfilman Hollywood sampai saat ini memegang pernaan penting dalam dunia hiburan. Bahkan di film animasi PUBG nantinya, pihak Krafton menggandeng produser kenamaan Adi Shankar.

Nama Shankar sendiri memang bukan pendatang baru di dunia balik layar atau produksi film. Tercatat, Shankar pernah memproduksi sejumlah serial TV maupun film dengan kualitas ciamik. Sebut saja seperti Lone Survivor, Machine Gun Preacher, dan serial TV Castlevania yang tayang di Netflix dan diadaptasi dari game dengan judul sama.

Tak hanya terkenal karena karyanya di perfilman saja, Shankar juga ternyata seorang gamer di sela waktu luangnya. Game yang menjadi andalannya pun adalah PUBG yang ia mainkan sejak tahun 2017 lalu. Tak heran kalau dirinya sangat antusias melakukan rencana penggarapan film animasinya.

Baca juga: PUBG Mobile Kolaborasi Bareng Desainer Dunia, Seperti Apa?

Akankah Mengulang Kesuksesan Film Pendek PUBG Sebelumnya?

04. PUBG

Diangkatnya PUBG menjadi film bukanlah hal pertama. Sebelumnya, Krafton juga pernah membuat film pendek dengan judul Ground Zero dan film dokumenter yang berjudul Mysteries Unknown: Birth of the Battlegrounds.

Tak main-main, pemeran dalam film-film tersebut merupakan aktor kawakan. Misalnya dalam Ground Zero dibintangi Donny Lee yang juga bermain di film Train To Busan. Sedangkan Mysteries Unknown dibintangi Jonathan Frankes.

Pembuatan film ini tidak lain sebagai penjembatan antara industri game dan hiburan Hollywood yang mulai meredup. Bahkan banyak pihak pun dibuat penasaran apakah film animasi PUBG mendatang mengulangi kesuksesannya di game dan film sebelumnya? Kita nantikan saja.

Baca juga: Keren, PUBG LABS Bakal Ada Seri Mode Racing ala Death Race

Tanggal Penggarapan Masih Simpang Siur

03. PUBG

Meski telah rumor adaptasi PUBG bakalan dijadikan film animasi, namun mengenai tanggal penggarapan pastinya sampai saat ini pun masih simpang siur. Begitu juga dengan Krafton selaku penggarap film ini. Begitu pula dengan tanggal perilisannya. Yang pasti, bagi para penggemar game battle royale ini harap bersabar sejenak ya, Champ.

Nah, sambil menunggu pengumuman kapan penggarapan dan rilis mengenai film animasi ini tak ada salahnya bagi kamu untuk menyiapkan permainan terbaik dengan menggunakan perangkat pendukung dengan kualitas premium. Salah satunya adalah headset gaming dari JeteX yang didesain khusus bagi kamu yang ingin merasakan seperti gamers profesional. Selain iut, suara yang dihasilkan pun menggelegar, jernih namun tidak sakit di telinga atau menyebabkan pekak.

Most Recent

Re:ZERO Season 3 Ungkap Trailer Baru dan Tanggal Rilis!

JeteX - Penggemar Re:ZERO sekarang bisa tersenyum lebar lagi karena anime Re:ZERO Season 3 akan segera meluncur di tahun ini! Pengumuman tentang Re:ZERO -Starting...

Inilah 300+ Nama FF Keren Unik Pendek, Pilih Nama Favoritmu!

JeteX – Dalam dunia game, memiliki nama yang keren dan unik bisa menjadi identitas yang membedakan dengan players lain. Saat memilih nama untuk karakter...

100 Game Offline Terbaik untuk Android, Gak Jadi Bosan!

JeteX - Di era sekarang, game telah menjadi hal yang populer, terutama game online. Namun ada juga 100 game offline terbaik yang tidak kalah...

Bocoran Tanggal Rilis Genshin Impact 4.6 dan Daftar Primogemnya! 

JeteX - Update 4.6 Genshin Impact direncanakan akan dirilis pada akhir April dengan banyak konten baru yang sangat dinantikan oleh para pemain. Pembaruan ini...

7 Anime Sadboy yang Menyentuh Hati, Siap-Siap Nangis!

JeteX – Sadboy merupakan karakter cowok melankolis yang sering dijumpai pada anime. Alasan dijuluki sadboy karena kerap mengalami kemalangan, mudah sedih, atau sosok yang...